Gempa Susulan Terjadi Sebanyak 88 Kali
Aceh
PortalnewsNKRI.Com - Hingga Senin, 12 Desember 2016 pukul 08.00 WIB, hasil monitoring BMKG menunjukkan bahwa jumlah gempa bumi susulan yang terjadi di Pidie Jaya, Provinsi Aceh mencapai sebanyak 88 kejadian.
Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Geofisika Mata Ie, Eridawati, dalam keterangannya yang diterima portalnewsNKRI menyebutkan, gempa tersebut terjadi dengan rincian sebagai berikut ; Rabu, 7 Desember 2016 terjadi sebanyak 48 kali, Kamis, 8 Desember 2016 terjadi sebanyak 17 kali, Jumat, 9 Desember 2016 terjadi sebanyak 9 kali, Sabtu, 10 Desember 2016 terjadi sebanyak 7 kali, Minggu, 11 Desember 2016 terjadi sebanyak 7 kali.
“Senin dinihari hingga sekarang pukul 08.00 WIB belum terjadi gempa susulan. Kita usahakan update tiap jam 8 pagi,” ujar Eridawati, Senin, 12 Desember 2016 pagi.